9 Pelawak Terkaya di Indonesia, Per Bulan Ada yang Bergaji Rp 1 Miliar

Gaya Hidup  
Parto, Sule, Aziz Gagap, Andre Taulany, dan Nunung, sejumlah pelawak yang memiliki kekayaan melimpah (foto: tangkapan layar youtube).
Parto, Sule, Aziz Gagap, Andre Taulany, dan Nunung, sejumlah pelawak yang memiliki kekayaan melimpah (foto: tangkapan layar youtube).

Kabar mengenai artis terkaya mungkin sudah menjadi hal yang lumrah, tetapi bagaimana dengan pelawak terkaya di Indonesia? Tak hanya artis top, para pelawak atau komedian pun bisa punya penghasilan wah dan hidup mewah.

Meski harus dipahami bahwa menjadi pelawak papan atas tidaklah mudah. Bahkan banyak pelawak yang harus memperjuangkan kariernya dari bawah.

Berikut para pelawak terkaya di Indonesia versi tim Cari Cuan berdasarkan berbagai sumber, Senin, 13 Juni 2022.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

1. Tukul Arwana

Sejak tahun 1990-an, Tukul Arwana menjadi salah satu komedian dan presenter tersukses di Indonesia. Ia bisa menerima bayaran mencapai Rp 50 juta per episode ketika membawakan acara di salah satu stasiun televisi. Kekayaannya dari melawak dan bisnis lain ditaksir hampir mencapai Rp 1 triliun.

2. Eko Patrio

Eko Patrio merupakan komedian sejak era 1990-an dan pernah tiga periode menjadi anggota DPR RI (2009-2019). Selain anggota DPR, Eko juga menekuni bisnis di bidang hiburan. Kekayaannya diperkirakan mencapai Rp 79 miliar.

3. Sule

Saat ini Sule masih masuk jajaran pelawak termahal dan juga terkaya. Kontraknya dengan beberapa program diperkirakan mencapai Rp 1 miliar per bulannya. Kekayaannya diperkirakan mencapai Rp 29 miliar. Selain melawak, penghasilannya berasal dari iklan, menyanyi, dan off air.

4. Andre Taulany

Julukan 'Sultan Bintaro' yang disematkan kepada Andre Taulany tentu bukan sebuah lelucon karena ia memang sekaya raya itu. Ia dilaporkan memiliki kekayaan mencapai Rp 27 miliar hasil kerja kerasnya sebagai seorang pelawak di televisi, dari bisnis, dan termasuk dari Youtube.

5. Denny Cagur

Denny Cagur pernah mengungkapkan jika salah satu motivasi hidupnya adalah ingin mengakhiri masa sulit yang pernah ia rasakan dulu. Sebelum sukses seperti saat ini, Denny mengaku hidup dalam kesulitan. Kini Denny Cagur telah menikmati hasil kerja kerasnya dengan kekayaan mencapai sekitar Rp 25 miliar.

6. Komeng

Komeng sudah memulai kariernya di dunia komedi sejak tahun 1990-an dan sampai sekarang masih tetap eksis. Tak hanya laris, Komeng juga dikenal sebagai pelawak yang cerdas dan peduli pendidikan. Kekayaannya diperkirakan mencapai Rp 20 miliar.

7. Parto

Parto telah membangun karier sejak tahun 1990-an bersama grup lawaknya, Patrio. Pendapatan Parto menjadi pelawak dikabarkan bisa mencapai sekitar Rp 30 juta per satu episode di sebuah stasiun televisi. Kekayaannya diperkirakan mencapai puluhan miliar rupiah.

8. Azis Gagap

Azis Gagap menguasai pertelevisian Indonesia lewat candaan dan gaya bicaranya yang khas yakni dengan sengaja bicara terbata-bata alias gagap. Itu membuat pria yang memiliki nama asli Muhammad Azis ini sukses mengumpulkan pundi-pundi kekayaan. Ia pun memiliki sejumlah properti dan bisnis peternakan. Kekayaannya ditaksir mencapai puluhan miliar rupiah.

9. Cak Lontong

Cak Lontong yang punya nama asli Lies Hartono adalah komedian yang terkenal berkat lawakannya yang lucu dan mengena tanpa menjelekkan pihak lain. Cak Lontong pernah dikabarkan sebagai pelawak termahal di Indonesia. Kekayaannya diperkirakan mencapai puluhan miliar rupiah.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image