Daftar Situs Tonton Anime Legal Terbaik 2022 dengan Subtitle Bahasa Indonesia Usai Anoboy Diblokir

Anime  
Situs tonton anime di Netflix/ilustrasi. (foto: netflix)
Situs tonton anime di Netflix/ilustrasi. (foto: netflix)

Anoboy menjadi salah satu situs favorit para pecinta anime. Namun, Anoboy sudah diblokir lantaran dianggap sebagai situs nonton ilegal.

Oleh karena itu, pecinta anime mulai berupaya mencari situs nonton anime legal yang cocok jadi alternatif Anoboy. Dikutip dari jedadulu.com, Sabtu (12/11/2022), berikut situs tonton anime legal terbaik pada 2022.

1. Muse Indonesia

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Muse Indonesia merupakan cabang dari Muse Asia, perusahaan distributor konten anime di kawasan Asia. Berbeda dengan platform lain, Muse Indonesia juga bisa disaksikan melalui saluran YouTube. Kanal YouTube Muse Indonesia menghadirkan beragam judul anime up to date yang bisa dipilih sesuai selera.

Bagi yang ingin menonton anime subtitle Indonesia secara legal tanpa harus mengunduh aplikasi tertentu, Muse Indonesia bisa jadi pilihan.

Bukan hanya anime yang masih ongoing atau sedang tayang, ada juga anime lawas yang bisa jadi sarana untuk bernostalgia. Antusiasme para pecinta anime tanah air terhadap kanal Muse Indonesia juga tampaknya lumayan besar.

2. Netflix

Untuk menonton animen di Netflix, pengunjung harus berlangganan. Netflix lebih dikenal sebagai platform untuk menonton film atau serial luar negeri. Selain itu, Netflix ternyata juga menghadirkan beragam judul anime.

Sekarang sudah ada layanan video on demand semacam Hooq, Iflix, Netflix, dan Genflix, tapi tetap direkomendasikan untuk menonton anime di Hooq dan Genflix karena cukup lengkap. Lalu, antara dua itu Hooq yang lebih lengkap.

Seperti Muse Indonesia, Netflix juga menawarkan judul anime lama hingga terbaru. Termasuk Great Teacher Onizuka (GTO) yang rilis di tahun 1990-an. Bukan hanya serial, di Netflix juga ada film anime seperti Sailor Moon Eternal dan The Wind Rises.

Untuk menonton ragam konten anime subtitle Indonesia di Netflix, hanya perlu mengeluarkan biaya berlangganan mulai dari Rp 50 ribuan per bulan. Di dalam Netflix, para pecinta anime dapat menemukan beragam anime, seperti karya Studio Ghibli. Baru-baru ini, Netflix bahkan telah menambahkan anime populer Kimi ni Todoke.

3. Iflix

Situs menonton online asal Malaysia, Iflix, ternyata juga memiliki koleksi anime dalam subtitle Indonesia. Serupa dengan Muse Indonesia, penggunanya tidak perlu mengeluarkan biaya berlangganan untuk menonton anime di platform ini.

Alih-alih biaya langganan, Iflix menggunakan iklan yang muncul tiap kali menyaksikan anime. Mirip seperti sistem menonton di YouTube.

Iflix tidak hanya membawa judul anime lama saja, tetapi juga anime baru yang masih ongoing. Walau jadwal tayangnya sedikit agak lambat dari waktu aslinya.

Beberapa serial anime yang tayang di Iflix di antaranya adalah One Piece, Hunter x Hunter, My Hero Academia S5, dan lain sebagainya.

4. Iqiyi

Anime di Iqiyi cukup banyak seperti Attack On Titan, Dr Stone, Mushoku Tensei, dll. Anime di Iqiyi dapat ditonton gratis dan terdapat subtitle Indonesia.

Tetapi resolusi untuk pengguna gratis hanya sampai 720p. Untuk dapat menggunakan resolusi 1080p pengguna harus berlangganan VIP yang harganya Rp 3.000,00 pada pembayaran pertama.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image