Mainan Baru Para Konglomerat, Koleksi Klub Sepak Bola

Gaya Hidup  
Konglomerat beli klub sepak bola/ilustrasi (foto: pixabay).
Konglomerat beli klub sepak bola/ilustrasi (foto: pixabay).

Sepak bola merupakan olahraga yang banyak digandrungi oleh masyarakat luas dan mampu menjelma menjadi mesin pencetak uang. Pantas saja, beberapa orang terkaya di dunia merasa antusias menghabiskan pun mengucurkan banyak uang demi memiliki alias mengoleksi klub sepak bola.

Majalah bisnis dan finansial terkemuka Forbes telah melansir susunan orang terkaya di dunia yang memiliki pengaruh dalam industri sepak bola Eropa. Selain pemilik AC Milan dan eks Perdana Menteri Italia Silvio Berlusconi, nama dua bersaudara asal Indonesia mencuat ke daftar tersebut.

Surat kabar finansial asal Italia Calcio e Finanza dilansir Sempre Milan, Rabu, 6 April 2022 melaporkan, sebanyak 25 nama masuk ke dalam jajaran orang terkaya yang memiliki klub sepak bola di kompetisi Eropa.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Pada posisi pertama nama Carlos Slim orang terkaya ke-13 di dunia saat ini memimpin urutan teratas sebagai pemilik klub sepak bola terkaya. Ia dikabarkan mempunyai saham di klub sepak bola Spanyol, Real Oviedo, yang saat ini bermain di La Liga 2, kompetisi kasta kedua di bawah La Liga Spanyol.

Beranjak ke urutan keempat terselip nama konglomerat asal Indonesia Robert Budi Hartono dan Michael Hartono yang sekaligus pemilik dari usaha Djarum Group. Menurut Forbes, harta kekayaan Hartono bersaudara mencapai Rp 461 triliun.

Keduanya tercatat menjadi pengendali tim Serie B Italia Como melalui Sent Entertainment Ltd. Bahkan dikabarkan keduanya 'hanya' mengeluarkan biaya pembelian sekitar Rp 5 miliar untuk mengakuisisi Como dari semacam lembaga pegadaian.

Sementara itu mantan Perdana Menteri Italia yang sempat memimpin AC Milan ke era kejayaan, Silvio Berlusconi bertengger di posisi 11 sebagai orang terkaya yang memiliki peran dalam dunia kulit bundar.

Usai berpisah dengan Milan Berlusconi bersama rekan sejawat Adriano Galliani berekspansi ke klub Serie B AC Monza. Pria yang memiliki aset sebesar 7,1 miliar euro membangun klub semenjana tersebut menjadi salah satu penantang serius di kancah kompetisi kasta kedua Negeri Pasta.

Daftar 25 Konglomerat Dunia yang Koleksi Klub Sepak Bola:

1. Carlos Slim - Real Oviedo

2. Francois Pinault - Stade Rennais

3. Dietrich Mateschitz - RB Leipzig, RB Salzburg

4. Robert Hartono - Como

5. Michael Hartono - Como

6. James Ratcliffe - OGC Nice

7. Ricardo Salinas Pliego - FC Mazatlan (Meksiko)

8. Philip Anschutz - LA Galaxy (Amerika Serikat)

9. Stanley Kroenke - Arsenal

10. Shahid Khan - Fulham

11. Silvio Berlusconi - AC Monza

12. Roman Abramovich - Chelsea

13. Dmitry Rybolovlev - AS Monaco

14. Rocco Commisso - Fiorentina

15. Saputo Family - Bologna

16. Dan Friedkin - AS Roma

17. Paul Singer - AC Milan

18. John Henry - Liverpool

19. Renzo Rosso - Vicenza

20. Farhad Moshiri - Everton

21. Peter Lim - Valencia

22. John Elkann - Juventus

23. Florentino Perez - Real Madrid

24. Antonio Percassi - Atalanta

25. Marco, Veronica Squinzi, Simona Giorgetti - Sassuolo

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image